Agnes Monica : Tarian Sunda Seksi
BugisPos — Selain fokus menyanyi, Agnes Monica juga ingin selalu tampil segar dalam aksi panggungnya. Ia pun kini tengah belajar tarian asal Sunda.
Bukan hal pertama memang Agnes melatih gerakan tari tradisional. Ia pun memilih tarian Sunda karena terlihat seksi.
“Dulu aku sempat belajar saman, nah aku sekarang lagi mau belajar tarian Sunda, aku liatnya seksi aja. Tarian tradisional itu seksi loh. Dan, ada nilai-nilai ceritanya,” ujarnya saat ditemui di Gelar Kompetisi ‘Dance Like Agnes’, Blowfish, Jakarta Selatan, Rabu 5/9/2012 seperti dirilis detikcom
Pelantun ‘Paralyzed’ itu juga punya cara agar penampilannya tak membosankan. Ia mengaku kerap membandingkan penampilannya dari satu panggung ke panggung lainnya.
“Aku suka lihat YouTube, aku bandingin, kira-kira tarian seperti apa yang cocok sama aku. Makanya aku sekarang lagi nyari, tarian apa aja yang mau aku bawain,” ujarnya (una)