Ilham: Pemimpin Harus Ikhlas Berkorban untuk Rakyatnya
BugisPos — Walikota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin memiliki pemaknaan tersendiri terkait perayaan idul adha 1433 H kali ini. Menurutnya, salah satu makna yang mesti dipetik yakni bagaimana seorang pemimpin siap dengan ikhlas berkorban demi rakyatnya.
”secara hakikih makna idul qurban itu adalah ketika kita ikhlas mengorbankan segala kepentingan keluarga demi kepentingan orang banyak”, ucap Ilham kepada wartawan saat open house yang digelar di Rujab Anging Mammiri 26/19/12.
Tampak Walikota dua periode ini didampingi istri dan anak-anaknya dengan ramah tamah menyambut tetamu dari kalangan SKPD, kerabat dekat dan insan pers yang berjubel untuk bersalaman dengannya (una)