Wakil Walikota Manado Letakkan Batu Pertama Pembangunan IPAL
Harley-AB-Mangindaan-foto-ist

Harley-AB-Mangindaan-foto-ist
BugisPos — Komitmen membangun daerah yang dilakukan pemerintah Kota Manado dibawah kepemimpinan, GS Vicky Lumentut selaku Walikota Manado dan Harley AB Mangindaan sebagai Wakil Walikota makin terlihat. Dari berbagai pembangunan infrastruktur yang dilakukan, Selasa (1/10) pemerintah Kota kembali menopang Program Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan (PNPM).
Wakil Walikota Manado Harley Mangindaan turut hadir dalam peletakan batu pertama pembangunan Instalasi Pembangunan Air Limbah (IPAL) Komunal di Kelurahan Paal Dua Kecamatan Paal Dua Kota Manado. Program Sanitasi Perkotaan Berbasis Masyarakat (SPBM) ini dilaksanakan di lingkungan VII Paal Dua itu, diapresiasi Wakil Walikota Manado.
Dilain pihak, Wawali juga tak lupa memberikan himbaun kepada pengurus Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) agar bekerja dengan baik, sehingga program yang dirancang dapat diaktualisasikan.
‘’Saya berharap pengurus KSM Winuangan dapat melaksanakan setiap program kerja yang tertuang dalam PNPM Mandiri Perkotaan dengan penuh tanggung jawab. Kehadiran KSM Winuangan juga semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat Paal Dua,’’ papar Ai Mangindaan sapaan Wawali Manado ini menutup. (beritamanado.com/rga)