Cilaka, Gegara Rebutan Pembeli
BugisPos.com — Akbar (17) terkapar tak berdaya di Rumah Sakit Syekh Yusuf, Gowa dengan luka serius di punggungnya, Jumat (06-10-2017).
Awal kejadian karena berselisih tentang pembeli ayam. Awalnya pelaku yang berinisial H (22) melayani pembeli ayam di tempat jualannya, tiba-tiba korban berteriak memanggil pembelinya yang lagi menawar dan menawarkan dagangannya dengan harga lebih murah.
Melihat hal itu, pelaku marah dan menegur korban dengan kata-kata “jangan begitu bos, pembeli sudah ada di tempatku”. Korban kemudian membalas dengan kata-kata menantang “Kenapako ! Marahko ! Mauko apa !”.
Mendengar ini, sontak pelaku mendatangi korban dan langsung menebas korban dengan parang. Setelah menebas korban, pelaku langsung kabur dan menyerahkan diri ke Mapolsek Somba Opu.
Pelaku yang luka sempat mengejar korban sebilah parang namun pelaku keburu tiba di Mapolsek. Pelaku saat ini sudah diamankan di Mapolsek Somba Opu untuk mempertanggung jawabkanperbuatannya.
Sementara itu, korban saat ini akan dirujuk ke RS Wahidin Sudirohusodo Makassar untuk mendapatkan perawatan lebih insentif. – One –