PPL Kecamatan Pattalasang di Lantik
BugisPos — Ketua Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Pattallassang, Bachtiar melantik sembilan Pengawas pemilihan Lapangan (PPL) Kelurahan se Kecamatan Pattallassang.
Pelantikan ini dihadiri oleh Pimpinan Panwaslu Kabupaten Takalar, Nelliyati S.Hum, Kapolsek Pattallassang, AKP. Alauddin, S.Ss.M.Si, dan Danpos Pattallassang, Muh.Rusli, di Kantor Sekretariat Panwaslu Kecamatan Pattallassang, Minggu (14/01).
Ketua Kelompok kerja (Pokja) Pembentukan Panwaslu Kelurahan/desa Kecamatan Pattallassang, Supahrin, mengatakan pelantikan pengawas pemilihan lapangan kelurahan se kecamatan Pattallassang sebanyak 9 orang itu akan bertugas di kelurahan masing masing.
“Mereka ini ditempatkan di Kelurahan masing masing, 1 orang, 1 yang akan bertugas di kelurahan masing- masing,” ucapnya Senin (15/1/2018)
Kami menyampaikan bahwa 9 orang calon pengawas pemilihan lapangan (PPL) yang telah lulus adalah orang yang terbaik dari peserta lainnya.
“Dan mereka ini memiliki kemampuan tentang strategi pengawasan pemilu, Integritas tinggi, berkomitmen, kemampuan berkomunikasi dan bisa bekerja secara tim dan menguasai wilayah kelurahan masing masing,” terang Supahrin.
Dia juga menegaskan bahwa hasil tes ini tidak ada intervensi dari pihak manapun. Untuk itu kami berharap kepada teman teman PPL agar bisa bekerja dengan penuh waktu sesuai dengan surat pernyataan yang telah disepakati masing masing.
Lanjut juga, katanya, dalam waktu dekat ini PPL yang baru dilantik ini, akan langsung melakukan pengawasan terkait pencocokan dan penelitian (coklit) pada tanggal 20 januari mendatang.
Berikut nama yang dilantik sebagai pengawas pemilihan lapangan (PPL) Kelurahan untuk Kecamatan Pattallassang yaitu :
1.Kelurahan Pattallassang, Mutammimah,
2.Kelurahan Pallantikang, Zaenal Ewa,
3.Kelurahan Pappa, Hasbuddin,
4. Kelurahan Kalabbirang, Arifin
5. Kelurahan Sombalabella, Anwas Syam,
6.Kelurahan Mardekaya, Saipul,
7.Kelurahan Sabintang, Abd.Azis,
8.Kelurahan Bajeng, Supriadi,
9. Kelurahan Salaka, Muh.Alim
Laporan : wanda