Waspada ko, Kadisperindag akan Berindak Tegas
BugisPos – Sejak Nielma Palamba, SH, M.AP dipercaya menjabat Kadis Perindag kota Makassar menggantukan A.Yasir, muncul suasana baru di kantor yang beralamat di Jl.Rappocini Raya Makassar ini.
Diketahui Nielma cukup lama memimpin Dinas Dukcapil yang begitu banyak melahirkan inovasi, masyarakat berharap di pundak Nielma tugas dan tanggung jawab membawa Disperindag yang lebih baik. Banyak hal yang perlu dituntaskan Nielma di Perindag, antara lain soal gudang yang masih banyak beroperasi di dalam kota Makassar.
Pada kesempatan pertama Nielma menjabat, dia langsung mengimbau kepada pelaku usaha agar segera melengkapi izin usahanya sebelum dilakukan penindakan yang tegas.
Penegasan ini dilakukan untuk menertibkan pelaku usaha demi mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemerintah Kota Makassar 2019.
“Ini untuk mendongkrak PAD Pemerintah Kota Makassar di tahun 2019,” ucap Nielma, Senin, 31/12/2018.
Kata Nielma, pihaknya tidak akan segan-segan menindaki pelaku usaha yang tidak taat kepada regulasi.
“Setelah kita berikan teguran lantas tidak mengindahkan, maka kita akan tindaki pelaku usaha tersebut,” tegasnya.
Ia berharap, agar pelaku usaha yang tidak memiliki izin, agar kiranya melengkapi izin ke Dinas Perizinan (PTSP) sebelum dilakukan sidak (**)