Kadis Pendidikan Makassar Pujiki Koperasi PGRI Ujung Tanah
BugisPos – Keberadaan Koperasi Tunas Harapan PGRI Ujung Tanah mendapat apresiasi dan dipuji oleh Kadis Pendidikan kota Makassar Abd. Rahman Bando.
Hal ini di ungkapkan Ketua Koperasi Tunas Harapan PGRI Ujung Tanah Abd. Kadir usai menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke XXI yang berlangsung di SMP Hangtuah Makassar, Sabtu (12/1/2019).
Kehadiran Kadis Pendidikan Kota Makassar Abd. Rahman Bando memberi semangat dan motivasi kepada para guru yang berhimpun dalam wadah Koperasi Tunas Harapan PGRI Ujung Tanah yang kini anggotanya berjumlah 100 orang guru.
Turut pula hadir ketua PGRI Kota Makassar Drs. Suarman, Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Ujung Tanah H. Jasri, S.Pd, M.Pd, sejumlah kepala sekolah dan guru di wilayah kecamatan Ujung Tanah.
RAT Koperasi Tunas Harapan PGRI Ujung Tanah ini mengusung tema menuju Koperasi berintegritas. Keberadaan koperasi ini, dinilai salah satu koperasi yang bisa bertahan dan dinilai terkelola dengan baik. Tak heran, koperasi ini berhasil meraih laba pada tahun 2018 mencapai 135 juta.
Kadis pendidikan Abd.Rahman Bando yang hadir mengapresiasi keberadaan koperasi ini seraya mendorong peningkatan kualitas para guru dan kepala sekolah. (Thahir Rahman)