Korsleting Listrik, Rumah Panggung Habis DiLalap Sijago Merah
BugisPos – Sebuah Rumah panggung beserta kandang sapi yang terletak di Dusun Awakenre Timur, desa Malimongeng, kecamatan Salomekko, kabupaten Bone habis dilalap sijago merah, Sabtu, 30 Maret 2019 sekitar pukul 11.30 Wita.
Rumah panggung tersebut diketahui milik Saparuddin umur 35 tahun yang sehari – harinya seorang petani.
Paur Humas Polres Bone Iptu. Adenan dalam rilis tertulisnya, saat kejadian rumah dalam keadaan kosong serta tidak ditinggali pemiliknya namun masih tetap difungsikan sebagai tempat penyimpanan padi.
Saat peristiwa terjadi pemilik rumah sedang berada di sawah, saksi Herianti Binti Dola 34 tahun yang melihat kejadian menyatakan api bermula dari atas rumah, tepatnya di dinding rumah belakang dan langsung menjalar kebawah tempat penyimpanan jerami dan membakar semuannya.
Menurut saksi kepada petugas kepolisian api diperkirakan muncul akibat adanya hubungan arus pendek sehingga terjadi korsleting listrik.
Api baru dapat dipadamkan setelah 2 unit pemadam kebakaran Kabupaten Bone dan Kabupaten Sinjai tiba di lokasi kejadian.
Adapun nilai kerugian materil akibat kebakaran diperkirakan sekitar Rp.50 juta, beberapa diantaranya padi sekitar 70 karung, pupuk urea dan pupuk SP36 sekitar 18 karung serta sebuah pompa air merek Honda dan beberapa perabot rumah tangga. – Sadli–