HTTP Status[404] Errno [0]

Liga Desa Nusantara 2019 di Pusatkan di Bulukumba

21 August 2019 01:49
Liga Desa Nusantara 2019 di Pusatkan di Bulukumba
Bupati Bulukumba AM.Sukri A.Sappewali membuka turnamen Kita Desa Nusantara tingkat Provinsi Sulsel di Lapangan Bicara Bulukumba

BugisPos.- Kejuaraan sepak bola bertajuk Liga Desa Nusantara 2019 seri Provinsi Sulawesi Selatan di pusatkan di Bulukumba dan Selasa (20/8) sore dibuka Bupati A.M Sukri Andi Sappewali di Lapangan Sepak Bola Bicari Desa Palambara’e Kecamatan Gantarang Kabupaten Bulukumba.

Pembukaan tersebut dihadiri Ketua Asprov PSSI Sulsel, Kadis PMD Sulsel, Kadis PMD Bulukumba A.Roslinda, Kadis Pora , Ketua KONI Bulukumba HA.Makkasau, Ketua Askab PSSI Bulukumba, Kadis Kominfo Rudi Ramlan dan pejabat lainnya.

Liga Desa Nusantara seri Provinsi Sulawesi Selatan ini diikuti 5 Kabupaten yang menjuarai 5 wilayah pelaksanaan Liga Nusantara di Sulawesi Selatan

Koordinator Liga Desa Nusantara Provinsi Sulawesi Selatan, Syarif Lili menyampaikan Liga Desa Nusantara 2019 ini merupakan perhelatan kedua bergulirnya Liga ini, dimana pada tahun pertama, Sulawesi Selatan mampu meraih prestasi gemilang sebagai juara nasional liga desa Nusantara 2018 yang diwakili Kabupaten Sidrap.

Disampaikan, tahun ini Liga Desa Nusantara diikuti 100 tim dari 5 Kabupaten meliputi 1.728 pemain sepak bola usia 19 Tahun.

“Jika tahun sebelumnya pemain di Liga Desa Nusantara adalah berusia 20 tahun, maka tahun ini kementerian PMD menetapkan pemain berumur 19 tahun yang bertujuan agar kelak dapat menghasilkan bibit pemain yang mampu bermain di tum Nasional Indonesia U-20,” jelasnya.

Jadi katanya, berbanggalah kelima Kabupaten yang ikut turnamen liga ini, karena diantara 21 Kabupaten dan 2 kotamadya, hanya 5 Kabupaten yang dipercayakan oleh Kementerian PMD melaksanakan liga Desa Nusantara, yaitu Kabupaten Enrekang, Sidrap, Barru, Kabupaten dan tuan rumah Kabupaten Bulukumba.

Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Sulsel H.Sabaruddin membacakan sambutan Gubernur Sulsel meyampaikan apresiasi yang setinggi – tingginya terhadap panitia dan Pemerintah Kabupaten Bulukumba yang telah siap menjadi tuan rumah Liga Sepak Bola Desa Nusantara seri Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2019

“Semoga melalui liga sepak bola Desa Nusantara ini, kita semua dapat bekerja lebih baik lagi dan menghasilkan karya nyata demi adanya perubahan sebagai bentuk manifestasi pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan Negara” harapnya

Menurutnya turnamen atau liga sepak bola ini merupakan kompetisi olahraga yang banyak diminati, untuk itu kita semua selalu menjunjung tinggi sportifitas di lapangan dan hal ini pula dapat dijadikan sebagai ajang silaturrahmi sesama pemain sepak bola.

Sementara itu Bupati Bulukumba A.M Sukri Andi Sappewali dalam sambutannya menyampaikan, sebagai tuan rumah akan berusaha memberikan pelayanan yang terbaik.

“Saya berharap kepada panitia lokal untuk senantiasa melakukan koordinasi, agar segala permasalahan atau hambatan dilapangan dapat diantisipasi dan cari solusi peyelesaian yang ada” pesan bupati.

A.M Sukri menyatakan, liga Desa Nusantara ini merupakan program dari kementerian Desa untuk mencari bakat dan bibit pesepak bola handal yang berasal dari desa di seluruh tanah air.

“Hal ini sejalan dengan visi Pemerintah Kabupaten Bulukumba bertekad dan berkomitmen membangkitkan gairah semangat dalam melaksanakan berbagai cabang olah raga di butta panrita lopi, termasuk cabang olahraga sepak bola,” papar Andi Sukri.

Dan melalui kompetisi ini, perlu disadari bahwa ada nilai – nilai dan spirit kepeloporan generasi muda yang harus dijaga dan dijunjung tinggi. Nilai tersebut tentu mengandung hakekat dan falsafah semangat untuk maju, nilai persatuan dan spirit untuk meraih prestasi.* Suaedy.-

904 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya