Tauwwa, Ketua Umum Askab PSSI Sidrap Membuka Liga Sidrap I di Zona IV
BugisPos — Liga Sidrap I untuk zona IV yang meliputi kecamatan Panca Rijang, Baranti dan Kulo telah resmi bergulir yang dibuka secara resmi Ketua Umum Askab PSSI Sidrap, Sutarmi DM.
Kegiatan pembukaan tersebut berlangsung di lapangan Sepakbola Bambu Runcing Rappang Kecamatan Panca Rijang Kabupaten Sidrap, Minggu (25/8/2019)
Kegiatan pembukaan Liga Sidrap I dihadiri Ketua Umum Askab PSSI Sidrap, Sutarmi DM beserta Jajaran pengurus Askab PSSI Sidrap, Camat Panca Rijang, Rimba Najamuddin, tokoh Masyarakat, tokoh Pemuda dan undangan lainnya.
Camat Panca Rijang, Rimba Najamuddin dalam sambutannya menyampaikan bahwa terimah kasih kami ucapkan karna telah memberikan kepercayaan Kecamatan Panca Rijang menjadi tuan rumah Liga Sidrap I 2019 untuk zona IV,” katanya
“Kedepannya kami akan memanggil seluruh club dan nantinya akan menjadi cikal bakal di Kecamatan Panca Rijang dan kami mengharapkan bimbingan dari Askab PSSI Sidrap untuk memberikan bimbingannya demi kemajuan persepakbolaan khususnya di Kecamatan Panca Rijang,” harapnya
Sutarmi DM, Selaku Ketua Umum Askab PSSI Sidrap mengharapkan agar pelaksanaan Liga Sidrap dapat terlaksana dengan baik dan tetap junjung tinggi sportivitas dalam bertanding,” harapnya.
Adapun club yang ikut di Liga Sidrap I 2019 untuk zona IV yakni Gaspar FC, Genara FC, Cipta Utama, Armil, GM2, Poka FC, Kijang Putra, Kapital
Setelah pembukaan dilanjutkan pertandingan eksebisi antara All Star vs Sidrap Utara, dimana dalam pertandingan tersebut All Star diperkuat Ketua Umum Askab PSSI Sidrap, Sutarmi DM
Pertandingan eksebisi tersebut dimenangkan All Star dengan skor 2-1.
Sekedar diketahui bahwa partai perdana Liga Sidrap I zona IV mempertemukan Kijang Putra vs Cipta Utama dan Gaspar vs GM2 dan bakal berlangsung Senin 26/8/2019 dilapangan Bambu Runcing Rappang.(Suriady)