Tauwwa, GoBer Peduli Pondok Pesantren
BugisPos– GoBer ( Gowa Berbagi ) sebagai lembaga kemanusiaan terus melakukan kerja-kerja sosialnya. Salah satu bentuk kepedulian GoBer adalah mengunjungi Pondok Permata Al Jami’ yang ada dipelosok lereng gunung Lompo Battang Kelurahan Cikoro, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Gowa. 29/12/19.
H. Taufan Abdussalam selaku penggagas Gowa Berbagi kepada BugisPos.Com mengungkapkan bahwa GoBer saat ini sedikit fokus pada lembaga pendidikan yang berbasis pesantren.
“Iya saat ini kita sedikit fokus dulu kepondok pesantren yang benar-benar membutuhkan seperti pengadaan alat tulis dan buku cetak bahkan pengadaan baju seragam. Dan pondok Permata Al Jami’ ini adalah salah satu pondok dipelosok yang kondisinya sangat memprihatinkan”. Ungkapnya.
Saya melihat para santri sangat antusias belajar, mereka datang jauh-jauh dari Kupang, makassar dan daerah lain kesini semata-mata untuk menuntut ilmu. Ini yang membuat tim GoBer juga semangat dalam hal menggalang dana atau buku-buku pendukung buat para santri. Tambahnya.
Kami berharap ada dermawan atau investor yang ingin bekerja sama dengan pihak yayasan demi mewujudkan cita-cita anak bangsa terkhusus bagi anak yang kurang mampu, fakir miskin , dan para muallaf yang ada dipondok saat ini. Kuncinya.
Penulis : Rustam
Editor : 094