Mau ki Donor Darah ke ITD RSUD Bulukumba ki
BugisPos – Instalasi Transfusi Darah (UTD) RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba, Sulawesi Selatan, mengajak masyarakat, khususnya masyarakat Bulukumba yang hendak melakukan donor darah bisa datang langsung ke rumah sakit.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Instalasi Transfusi Darah (ITD) RSUD Bulukumba, dr. Hj. Nurhayati, melalui Humas RSUD HA.Sulthan Dg Radja kepada BugisPos.com.
“Kalau mauki’ mendonor darahnya bisa langsung ke UTD RSUD saja”, kata dr. Nur
Menurutnya, untuk sementara waktu kegiatan donor darah dipusatkan di ITD RSUD. Pasalnya, sejak merebaknya covid -19 atau virus korona, segala bentuk kegiatan yang melibatkan banyak orang untuk sementara ditiadakan dulu.
” Efek korona ini tentunya berdampak pada kegiatan ataupun aksi – aksi sosial kemasyarakatan seperti donor darah,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur RSUD Bulukumba, dr. H. Abdur Rajab H,MM, tetap berharap kepada masyarakat, khususnya para pendonor untuk tidak ragu mendonorkan darahnya, sehingga kebutuhan darah di RSUD Bulukumba dapat terus terjamin dan terpenuhi.
” Walau sekarang heboh dengan kejadian virus korona, namun gerakan sosialpun tak boleh lesu bahkan terhenti. Pasalnya banyak saudara kita yang lagi terbaring sakit dirumah sakit yang juga membutuhkan darah,” kata dr.Rajab.(suaedy)