HTTP Status[404] Errno [0]

Pemerintah Desa Laiyolo Bagikan ki Masker Gratis Pada Masyarakat

10 April 2020 00:48
Pemerintah Desa Laiyolo Bagikan ki Masker Gratis Pada Masyarakat
Kades Laiyolo, Bakhnur Arfandi,S.Pd yang juga ketua tim siaga covid -19

BugisPos —Pemerintah Desa layolo Kecamatan Bontosikuyu Kabupaten Kepulauan Selayar membagikan ratusan masker kepada masyarakatnya untuk mencegah dan mengantisipasi penyebaran covid -19 Virus Corona
Kamis, (9/4/2020)

Kades Laiyolo, Bakhnur Arfandi,S.Pd yang juga ketua tim siaga covid -19 mengatakan, untuk mencegah penyebaran covid- 19 virus Corona di Selayar, khususnya di Desa Laiyolo, langkah yang ditempuh selain penyemprotan disinfektan, juga membagikan masker gratis ke masyarakat. Desa Laiyolo, dan diwajibkan untuk memakai masker khusunya dan juga diprioritaskan bagi mereka yang selalu beraktivitas diluar rumah,” ujarnya.

Masker yang dibagikan 300 lembar, ada yang kita datangi langsung, dan Selain itu, sebagian diberikan di posko siaga Covid Desa Laiyolo, kata Bakhnur Arfandi,

Sementara itu Sekdes Laiyolo, Satria Kusnadinata,SH mengatakan, pembagian masker wujud perhatian pemerintah pada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dan terlebih untuk mengantisipasi masuknya Covid -19 di Selayar.

Tidak hanya itu, dengan adanya pembagian masker gratis dan penerapan sosial distancing, Semoga kita dapat memutus mata rantai penyebaran covid 19. Olehnya itu, masyarakat di himbau untuk mematuhi aturan pemerintah.

Selain dihadiri kades dan sekdes, juga hadir Kepala Pustu dan Bidan Laiyolo yang turut ambil bagian untuk membagikan masker ke masyarakat Desa Laiyolo.

Penulis : (Ucok Haidir )

Editor : Zhoel

392 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya