Nurlinda Kamal : Kami Merasa Terpanggil Untuk Ikut ki Berkontribusi
BugisPos — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Maros Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) Hj. Nurlinda Kamal membagikan ratusan paket sembako di tiga titik Kecamatan yakni Kecamatan Tanralili, Tompo bulu dan Moncongloe, Kab. Maros, Sabtu (16/05/2020).
Hal kami lakukan sebagai bentuk tanggung jawab sosial kemanusiaan terhadap situasi masyarakat yang serba susah secara ekonomi akibat wabah Covid 19 yang melanda Kab. Maros ini, ujar Bendahara Partai Golkar Maros tersebut.
“Secara institusi kepartaian, Partai Golkar Maros sebelumnya telah membagikan paket sembako berupa beras, minyak goreng dan gula ke seluruh kecamatan dan desa se Kab. Maros”, katanya.
“Kami selaku legislator dari Partai Golkar Maros juga ambil bagian secara individu mendistribusikan paket sembako utamanya di daerah pemilihan kami”, tambahnya.
Harapan kami, mudah-mudahan masyarakat sedikit terbantu dengan kegiatan ini, meskipun jumlahnya terbatas tapi kami juga ingin berbagi secara langsung kepada masyarakat”, harapnya.
“Kita semua merasakan dampak sosial ekonomi dari wabah corona, apalagi masyarakat bawah di pedesaan tentu sangat terpuruk perekonomiannya”, ujarnya.
“Pendapatan masyarakat menurun drastis, karena tidak leluasa berusaha sebagimana biasa, sebab harus senantiasa berada dirumah demi memutus mata rantai penyebaran virus corona ini”, tambahnya.
“Atas dasar itu, kami merasa terpanggil untuk ikut berkontribusi membantu sedikit meringankan beban mereka dengan membagikan sembako ini”, tutupnya.
Editor : Syahrul