HTTP Status[404] Errno [0]

Sudah 99 Persen mi Terverifikasi Online Pendaftar Casis Polri

29 May 2020 18:49
Sudah 99 Persen mi Terverifikasi Online Pendaftar Casis Polri

BugisPos.- Jumat ( 29 /5) merupakan hari terakhir jadwal Verifikasi Online penerimaan terpadu calon Anggota Polri T.A. 2020.

Panitia Daerah penerimaan terpadu calon Anggota Polri T.A. 2020, menggelar Vicon bersama Panitia bantuan penerimaan terpadu calon Anggota Polri T.A. 2020 di 24 Polres Jajaran di Polda Sulsel, guna mengevaluasi pelaksanaan verifikasi online.

Vicon ini dipimpin Kabagdalpers Biro SDM Polda Sulsel AKBP Aris Bachtiar, S.H., S.I.K., M.Si, yang juga Sekretaris Panitia Daerah, didampingi Kasubbagdiapers Bagdalpers Biro SDM Polda Sulsel AKP Hendra Haditama R., S.I.K., Kasubbagseleksi Bagdalpers Biro SDM polda Sulsel Kompol Sudarmin, S.Sos, M.M., dan Paurseleksi bagdalpers Biro SDM Polda Sulsel AKP Muliati, S.I.K, diikuti para Kabagsumda serta operator verifikasi Online Jajaran Polda Sulsel.

AKBP Aris Bachtiar, menyampaikan kepada Pabanrim bahwa jadwal verifikasi online ditutup Jumat (29/5) pukul 23.59 wita, agar para operator lebih teliti mengecek berkas persyaratan yang diupload oleh para calon peserta sebelum diverifikasi.

Dari data terakhir bahwa animo Calon Peserta penerimaan terpadu (Taruna Akpol, Bintara dan Tamtama Polri) yang telah mendaftar online sejumlah 6.624 orang dan terverifikasi sejumlah 5.472 orang dan yang belum terverifikasi sejumlah 1.157 orang, terdiri dari beberapa keterangan yaitu 277 calon peserta sudah status ditolak, karena tidak sesuai dengan persyaratan, 116 calon peserta yang mengundurkan diri, 613 calon peserta yang tidak mengupload berkas persyaratan dan 151 calon peserta yang menunggu verifikasi dari para verifikator Pabanrim. Persentase dari jumlah keseluruhan peserta yang telah terverifikasi sekitar 99 %.

AKBP Aris Bachtiar, menyampaikan terima kasih kepada para operator pabanrim atas semangat dalam menjalankan tugas sebagai operator verifikasi online, dan dihari terakhir sudah mencapai angka 99 %. Dan berharap bisa mencapai 100 % sebelum pukul 23.59 wita malam nanti.-(*)

Editor Suaedy

730 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya