Cocoki, Musrembang Tahun 2022 Digelar, Camat Ujung Pandang Sebut Sinergitas SKPD Dibutuhkan

29 January 2022 22:26
Cocoki, Musrembang Tahun 2022 Digelar, Camat Ujung Pandang Sebut Sinergitas SKPD Dibutuhkan

BugisPos, Makassar– Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2022 tingkat Pemerintah Kecamatan Ujung Pandang kembali digelar.

Musrembang yang digelar di Hotel Swis Bell. Jalan Ujung Pandang. Selasa (26/01/2022) dihadiri langsung Camat Ujung Pandang, Syahrial Syamsuri serta Asisten III Bidang Administrasi Umum Kota Makassar, Mario Said yang hadir mewakili Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.

Bahkan, Anggota DPRD Kota Makassar, Apiaty Amin Syam serta sejumlah perwakilan dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Makassar turut hadir.

Dalam sambutannya, Camat Ujung Pandang, Syahrial Syamsuri mengatakan, Musrembang ini dilakukan untuk mempertajam semua usulan dari hasil Musrembang ditingkat Kelurahan.

Untuk itu, dalam mewujudkan hasil usulan di Musrembang tahun 2022 di Kecamatan Ujung Pandang, lanjut Syahrial Syamsuri, pihak Kecamatan tentu meminta dukungan dari pihak – pihak terkait.

“Jadi, kegiatan ini merupakan penajaman, klarifikasi kesepakatan atas usulan – usulan rencana kegiatan skala prioritas. Dan nantinya akan dibawa ke Musrenbang tingkat Kota Makassar nantinya,”ungkap Syarial Syamsuri dalam sambutannya.

“Maka dari itu, pentingnya sinergitas Musrenbang tingkat Kecamatan dengan SKPD pada kegiatan agar usulan – usulan bisa terlaksana dengan baik,” harapnya.(Wi)

317 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya