Safari Ramadhan 1444 H. Kelurahan Maccini Sombala Berakhirmi, Ini Tawwa Pesannya Pak Lurah Maccini Sombala

20 April 2023 07:11
Safari Ramadhan 1444 H. Kelurahan Maccini Sombala Berakhirmi, Ini Tawwa Pesannya Pak Lurah Maccini Sombala

BugisPos, Makassar — Kegiatan Safari Ramadhan 1444 H, Pemerintah Kelurahan Maccini Sombala Kecamatan Tamalate berakhir di Mesjid Al-Ikhlas RW.08 Kelurahan Maccini Sombala. Rabu 19/04/2023.

i

Berdasarkan rilis berita yang diterima oleh media online bahwa kegiatan safari ramadhan dari mesjid ke mesjid bertujuan untuk menyampaikan serta mensosialisasikan Program Pemerintah Kota Makassar diantaranya adalah Jagai’ Anak’ta, Makassar Tidak Rantasa’ dan Program Lorong Wisata.

Sepenjang pelaksanaan kegiatan Safari Ramadhan 1444 H, selalu dihadiri seluruh ketua RT/RW dan tokoh masyarakat se Kelurahan Maccini Sombala, ini merupakan komitmen bersama Pemerintah Kelurahan Maccini Sombala dalam menunjukkan tekad kebersamaan dalam menciptakan Maccini Sombala baik untuk semua, baik dalam hal tingkah laku, pelayanan serta memberikan rasa aman dan nyaman dalam kehidupan bermasyarakat.

Lurah Maccini Sombala Saddam Musma yang bertindak selaku penceramah dan imam shalat Isya dan Tarawih mengajak kepada seluruh masyarakat agar bersama sama mengawal setiap program pemerintah khususnya di Kelurahan Maccini Sombala.

Selain itu Saddam Musma juga menegaskan kepada jamaah sholat tarawih untuk senantiasa menjadi pionir dan garda terdepan dalam menjadi teladan di tengah-tengah masyarakat khususnya dilingkungan masing-masing. Ungkap Saddam

Diakhir tauziah yang disampaikan Lurah Maccini Sombala berpesan kepada jamaah agar senantiasa menjalin kolaborasi dan sinkronisasi bersama dalam mewujudkan visi dan misi Pemerintah Kota Makassar yakni Percepatan Mewujudkan Makassar Kota Dunia yang Sombere’ dan Smart City dengan Imunitas Kuta untuk Semua.

Salamakki Tapada Salama “Tutup Saddam Musma.

239 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya