Sekda Selayar Sambut ki Tim Dosen IPB yang Tergabung dalam Program Dosen Pulang Kampung

08 August 2024 18:53
Sekda Selayar Sambut ki Tim Dosen IPB yang Tergabung dalam Program Dosen Pulang Kampung
Sekda Selayar Sambut Tim Dosen IPB yang Tergabung dalam Program Dosen Pulang Kampung

BugisPos, Selayar — Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Drs. Mesdiyono, M.Ec., Dev menyambut kunjungan tim Dosen Institut Pertanian Bogor (IPB) yang tergabung dalam Program Dosen Pulang Kampung. Penyambtan dan penerimaan ini berlangsung di ruang kerja Sekda Selayar, Kamis (08/08/24) pagi.

Tim Program Dosen Pulang Kampung tersebut diketuai oleh Dr. Apriana Vinasyiam, dengan beberapa anggota tim yang terdiri dari dosen-dosen Departemen Budidaya Perairan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan yakni Dr.Irzal Effendi, Dr. Tatag Budiardi, Prof. Dr. Iis Diatin, Dr. Yani Hadiroseyani, Belinda Astari, S.Pi., M.Si, Niko Khoirurizal, dan Annisa Rizka Ramadhani.

Dihadapan Sekda, Ketua Tim Dr. Apriana menyampaikan tujuan kunjungannya. Dikemukakan, dirinya bersama tim akan melaksanakan kegiatan rrogram Dosen Pulang Kampung yang merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang difasilitasi IPB kepada dosen-dosen yang memiliki catatan historis dan sosiologis disuatu daerah termasuk Kepulauan Selayar.

Disampaikan bahwa program tersebut dilaksanakan pada 8-9 Agustus di Desa Bontosunggu, Kecamatan Bontoharu dengan agenda pelatihan yang bertajuk “Integrasi Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dan Teknologi Budidaya Organisme Akuatik Laut Tepat Guna Terpadu di Kabupaten Kepulaun Selayar”.

Sementara itu Sekda Mesdiyono menyampaikan terima kasih dan rasa syukur atas kedatangan para Dosen IPB.

“Kami ucapkan terima kasih dan bersyukur atas kedatangannya, karena masukan dari dunia akademik memang sangat dibutuhkan terhadap budidaya kelautan maupun perikanan, juga perlu diingatkan masyarakat bahwa ini potensi yang besar.” ucap Sekda Mesdiyono

Ia juga mengharapkan kedepannya agar kerjasama dapat tetap terjalin. (Humas/UH )

Editor : Mahyul

74 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya