Mappaseng, Ketum LACAK R.I Selamat Tahun Baru 2025, Kobarkan Berantas Korupsi
BugisPos,Bone — Detik- detik menjelang pergantian tahun baru 2025, Ketua Umum Lembaga LACAK R.I Mustafa,S.H.,M.H mengucapkan selamat tahun baru kepada segenap pengurus/anggota LACAK yang tersebar di wilayah Indonesia, semoga tahun 2025 Lembaga LACAK R.I lebih maju dalam segala hal baik, baik sebagai pengawasan dalam pencegahan maupun sosial kontrol dalam pengawasan tindak pidana korupsi.
“Sangat tidak mudah untuk mengantar Lembaga LACAK R.I di titik sampai sekarang ini dan mengantar teman-teman menjadi mitra pengawas penegakan hukum, puluhan tahun kita bergerak untuk itu. Lembaga LACAK RI tidak lahir begitu saja namun telah melalui perjuangan yang begitu besar. Bukan saja korban materi, perasaan, bahkan hujatan fitnah dan kecurigaan terkadang ditelan mentah-mentah, saat ini lembaga kita memanggil jiwa kepedulian untuk menciptakan kekompakan dan merasa memiliki,harapnya.
Dia pun menambahkan pada kesempatan ini saya ingin melihat siapa- siapa yang mempunyai jiwa integritas terhadap Lembaga LACAK RI. Saya ingin melihat siapa yang tetap bangga dilahirkan dan siapa yang tidak, kalau rekan – rekan peduli mari kita jaga dan bekerja bahu membahu untuk tetap konsisten dan komitmen menjalankan roda roda perjuangan sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga serta sesuai dengan regulasi yang ditetapkan oleh negara, ungkap Mustafa.
“Lembaga LACAK RI merupakan rumah bagi para pembenci kezaliman dan pencuri uang negara, untuk itu kerja keras kedepannya harus kita laksanakan dan tentunya mempunyai nyali dan komitmen yang besar dalam mewujudkan tugas tugas yang diserahkan oleh negara, selamat tahun baru 2025, salam dan semangat dalam pemberantasan korupsi.”tutupnya. (Sadli)