BugisPos, Wajo – Menjelang pergantian tahun, Koramil 1406-06/Pammana terus memperkuat pengamanan wilayah dengan mengintensifkan patroli sinergitas bersama elemen masyarakat di Kecamatan Pammana, Kabupaten Wajo, Minggu (28/12/2025).
Patroli cipta kondisi tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 1406-06/Pammana, Kapten Inf Ibrahim Bahar, dengan melibatkan Pemuda Panca Marga (PPM), Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI-Polri (FKPPI), serta tokoh masyarakat setempat.
Kegiatan patroli menyasar sejumlah titik strategis, seperti tempat umum, objek vital, dan lokasi keramaian yang dinilai rawan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya menjelang akhir tahun yang biasanya diiringi meningkatnya aktivitas warga.
Danramil Pammana Kapten Inf Ibrahim Bahar mengatakan, patroli sinergitas ini merupakan langkah preventif untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.
“Menjelang pergantian tahun, aktivitas dan mobilitas masyarakat cenderung meningkat. Untuk itu, diperlukan kesiapsiagaan bersama agar situasi wilayah tetap kondusif,” ujarnya.
Selain berpatroli, personel gabungan juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban lingkungan, meningkatkan kewaspadaan, serta berperan aktif dalam menjaga keamanan di wilayah masing-masing.
Melalui kegiatan ini, Koramil 1406-06/Pammana berharap situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Wajo tetap terjaga hingga malam pergantian tahun, sekaligus mempererat sinergi antara TNI dan masyarakat.












