Bulukumba

Ini Tauwwa Harapannya Kadis Sosial Bulukumba Usai Pelantikan ASN PPPK Kemensos

1140
×

Ini Tauwwa Harapannya Kadis Sosial Bulukumba Usai Pelantikan ASN PPPK Kemensos

Sebarkan artikel ini

BugisPos, Bulukumba,– Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bulukumba, Hj. Darmawati,SE ikut menyaksikan pelantikan 46 SDM Program Keluarga Harapan (PKH) menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Sosial (Kemensos) sekaligus menyampaikan rasa bahagia dan bangga

Mereka yang dilantik adalah para pendamping PKH bersama 6 orang SDM TKSK, dan 1 orang SDM Resos di Kabupaten Bulukumba, dilantik oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf secara serentak se Indonesia melalui metode hybrid yang terhubung via Zoom Meeting dengan pusat kegiatan di Kemensos RI, Jakarta, Jumat (3/10/2025).

Khusus di Kabupaten Bulukumba, pelantikan yang diikuti melalui Zoom Meeting di Aula Kahayya, gedung Pinisi. Kadis Sosial Hj. Darmawati ikut menyaksikan pelantikan ASN PPPK Kemensos tersebut.

Dalam keterangannya kepada wartawan, Sabtu (4/10/2025), Hj. Darmawati ikut bersuka cita. Dia berharap kinerja para ASN PPPK Kemensos di Kabupaten Bulukumba yang baru dilantik, dapat meningkatkan kinerjanya.

“Alhamdulillah, tentunya selaku Kadis Sosial, saya bersyukur atas pelantikan sejumlah pilar pilar sosial, seperti pendamping PKH, SLRT, TKSK Peksos oleh Kementerian sosial Jumat kemarin,” ujar Darmawati.

Dia juga berharap setelah perubahan status menjadi ASN PPPK Kemensos, para pilar pilar sosial juga bisa lebih meningkatkan kualitas kinerjanya.

“Saya harap seluruh pilar pilar sosial khususnya yang baru dilantik untuk mencover segala permasalahan sosial yang terjadi di masyarakat, dan tetap berkolaborasi satu sama lain, dengan tetap mengedepankan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Bulukumba,” kata Darmawati.-(*)

Editor Suaedy