BugisPos, Makassar -Seperti biasa, Setiap bulan tanggal 17 Kantor Dinas pendidikan Kota Makassar ex Kantor Diskominfo Kota Makassar kembali melaksanakan Upacara bendera seperti bulan-bulan sebelumnya di halaman Kantor setempat Rabu (17/10).
Upacara tersebut diikuti oleh seluruh ASN di jajaran ASN, P3K dengan Non ASN.
Bertindak sebagai Pembina upacara hari ini, Kabid Dikdas SMP Dr. Syarifuddin.
Upacara yang dilaksanakan oleh Dinas pendidikan Kota Makassar ini merupakan sebuah terobosan dalam Menindaklanjuti Peraturan Presiden tentang kewajiban melaksanakan Upacara Sering setiap tanggal 17.
Kabid Dikdas SMP mengatakan bahwa Upacara ini dilakukan untuk meningkatkan rasa nasionalisme, pengabdian, tanggung jawab, disiplin, dan pelaksanaan gerakan revolusi mental aparatur sipil negara guna mewujudkan kehidupan berbangsa, bernegara, dan bermasyarakat yang dilandasi nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945.
“Kalau tanggal 17 itu jatuh di tanggal merah, maka dialihkan ke hari lain. Misalnya, seperti hari ini, tanggal 17 jatuh pada hari Minggu, upacaranya kita laksanakan pada Senin tanggal 18. Semua ASN harus mengikuti upacara pada tanggal 17 setiap bulan,” jelasnya