Semarak Bhayangkara Ke-78, Polres Sidrap Gelar Jalan Santai dan Senam Bersama Anggota, ASN dan Bhayangkari

28 June 2024 13:23
Semarak Bhayangkara Ke-78, Polres Sidrap Gelar Jalan Santai dan Senam Bersama Anggota, ASN dan Bhayangkari

BugisPos,Sidrap – Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sidrap menggelar acara jalan santai dan senam bersama yang diikuti oleh anggota Polres Sidrap, ASN, serta Bhayangkari. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Polres Sidrap ini berlangsung meriah dan penuh semangat. Jumat (28/06/24).

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K.,MH, melalui Wakapolres KOMPOL Ahmad Rosma. SH di sela-sela kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan solidaritas antara anggota Polres, ASN dan Bhayangkari serta meningkatkan kesehatan dan kebugaran.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat mempererat tali silaturahmi dan kekompakan di antara kita, serta menjaga kesehatan fisik yang sangat penting dalam menjalankan tugas sehari-hari,” ujar KOMPOL Ahmad Rosma

Jalan santai yang menempuh jarak sekitar 2 kilometer ini diikuti oleh seluruh anggota Polres Sidrap, ASN dan Bhayangkari dengan penuh antusias. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan senam bersama yang dipimpin oleh instruktur profesional.

Ketua Bhayangkari Cabang Sidrap, Ny. Siska Erwin Syah juga menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. “Kami sangat senang dan bangga bisa berpartisipasi dalam kegiatan ini. Selain meningkatkan kebugaran, acara ini juga menjadi ajang untuk lebih mengenal satu sama lain dan mempererat kekeluargaan di lingkungan Polres Sidrap,” ujarnya.

Rangkaian acara peringatan Hari Bhayangkara ke-78 ini diharapkan dapat memberikan semangat baru dan motivasi bagi seluruh anggota Polres Sidrap, ASN dan Bhayangkari dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada masyarakat.

(*/SM)

34 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya