Forkopimda Bulukumba Ikuti ki Tauwwa Senam Sehat KSP Berkat

16 February 2025 19:58
Forkopimda Bulukumba Ikuti ki Tauwwa Senam Sehat KSP Berkat

BugisPos, Bulukumba.- Kegiatan Senam Sehat KSP Berkat Bulukumba yang digelar pada Minggu (16/2] pagi tadi di depan Gedung Pinisi Bulukumba, berlangsung semarak.

Apalagi Senam Senam kali ini, selain diikuti hampir seluruh peserta Jalan Sehat, juga diikuti unsur Forkopimda Kabupaten Bulukumba.

Pantauan awak media ini, terlihat pada baris terdepan Dandim 1411 Bulukumba Letkol Inf.Sarman bersama nyonya, Ketua Pengadilan Negeri Bulukumba Ernawati, SH bersama suami.

Kemudian dibelakang nya tampak hadir Kajari Bulukumba, Sekertaris Pengadilan Agama, Ketua KSP Berkat Dr.Ir.H.Andi Makkasau, ST, MM, Kapolres Bulukumba AKBP Andi Erma Suryono bersama nyonya. Sementara di bagian depan lainnya juga terlihat Kadis Sosial Hj.Darmawati, Kadis Lingkungan Hidup Andi Uke, Isteri Ketua KSP Berkat Ny.Andi Nini, sementara Sekda Ali Saleng berada pada barisan lain, demikian pula para pimpinan Bank, Ceo Toko Mitra Christ Thamrin juga tampak hadir bersama masyarakat lainnya

Terlihat 3 orang instruktur senam memimpin dan berada di atas panggung sambil diiringi musik dan sesekali Mc memanggil peserta senam yang penampilan terlihat bagus naik ke panggung sekaligus diberikan cindera mata.

Ketua KSP Berkat Dr.Ir.H.Andi Makkasau,ST,MM kepada media ini menyampaikan bahwa sebelum jalan sehat dimulai, dia memang mengundang beberapa instruktu senam dan kelompok senam di Bulukumba agar bisa memandu kegiatan itu.

” Alhamdulillah kegiatan senam sehat berlangsung ramai dan betul betul diminati masyarakat Bulukumba, apalagi didukung dengan cuaca yang sangat bersahabat mulai awal hingga akhir acara, ” katanya.

Pada kesempatan itu Andi Makkasau menyampaikan terima kasih kepada bapak ibu anggota Forkopimda yang telah membersamai seluruh peserta mulai senam sehat sampai pelaksanaan jalan sehat.

” Insya kami akan memprogramkan kegiatan senam sehat, waktunya nanti kami sampaikan,” tutup Andi Makkasau.- Suaedy.-

117 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya