Wakili Kapolres, Kompol Harjoko Hadiri Peresmian Masjid An-Nur Sulaiman Sekaligus Buka Puasa Bersama

16 March 2025 01:23
Wakili Kapolres, Kompol Harjoko Hadiri Peresmian Masjid An-Nur Sulaiman Sekaligus Buka Puasa Bersama
Wakili Kapolres, Kompol Harjoko Hadiri Peresmian Masjid An-Nur Sulaiman Sekaligus Buka Puasa Bersama

BugisPos, Wajo – Kepala Kepolisian Resort Wajo (Kapolres Wajo) AKBP Muhammad Rosid Rhido diwakili Wakapolres Wajo Kompol Harjoko menghadiri peresmian Masjid An-nur Sulaiman dan dirangkaikan dengan puasa bersama di Kelurahan Ballere Kecamatan Keera Kabupaten Wajo.

Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti serta pemberian santunan kepada 200 anak yatim piatu oleh Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dampingi Bupati Wajo H. Andi Rosman dan Wakil Bupati Wajo dr.H.Baso Rahmanuddin.

Peresmian Masjid An-nur Sulaiman dihadiri juga Ketua DPRD Kabupaten Wajo Ir. H. Firmansyah Perkesi, Sekda Kabupaten Wajo Ir. Armayani, Direktur CV.Mulia A. Nurhalia Sulaiman, Camat Keera Anhar, Kapolsek Keera AKP Asrudi, Kepala Desa/Lurah Se-Kecamatan Keera, ASS Community, Tim Dozer, Tim Andalan Hati dan tokoh Masyarakat.

Dalam sambutannya, Andi Sudirman Sulaiman mengatakan dirinya sudah meresmikan dua masjid selama bulan Ramadan 1446 H/2025 М.

“Masjid jangan dihindari peletakan batu pertamanya karena itu bisa menjadi asbab di kehidupan akhirat nanti. Yang terpenting dalam pembangunan masjid bagaimana memakmurkan masjid untuk orang datang beribadah,” kata Andi Sudirman.

Sementara, Wakapolres Wajo Kompol Harjoko mengatakan Gubernur SulSel Andi Sudirman Sulaiman tiba di lapangan Ballere Kecamatan Keera dengan menggunakan Helikopter dari Makassar kemudian menuju ke lokasi Peresmian Masjid An-Nur Sulaiman bertempat di Kelurahan Ballere Kecamatan Keera Kabupaten Wajo dan setelah peresmian, Gubernur Sulawesi Selatan kembali ke Makassar menggunakan Helikopter dan Take off di Lapangan Ballere juga.

“Kegiatan tersebut dilaksanakan pengamanan terbuka dan tertutup oleh personil Polsek Keera dan Polsek Pitumpanua,” Kata Wakapolres.

Lanjut, Wakapolres menyampaikan apresiasi atas pembangunan masjid yang diinisiasi sebagai pemilik wakaf Kapt H Andi Jamaluddin Arsyad M,Mar dan istrinya Hj Andi Nurliah Sulaiman dan diharapkan menjadi pusat ibadah dan kegiatan keagamaan bagi masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi pembangunan Masjid An-Nur Sulaiman ini. Semoga Masjid ini dapat menjadi wadah yang membawa keberkahan, mempererat silaturahmi, serta meningkatkan nilai-nilai keagamaan bagi kita semua,” ujar Wakapolres.

2 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya