Polres Wajo Rapat Koodinasi Lintas Sektoral Persiapan OPS Ketupat dan Pengamanan Idul Fitri

18 March 2025 17:03
Polres Wajo Rapat Koodinasi Lintas Sektoral Persiapan OPS Ketupat dan Pengamanan Idul Fitri
Kepolisian Resort Wajo menggelar rapat koordinasi lintas sektoral dalam rangka persiapan Operasi Ketupat 2025 guna memastikan keamanan dan kelancaran perayaan Idulfitri 1446 Hijriah

BugisPos, Wajo – Kepolisian Resort Wajo menggelar rapat koordinasi lintas sektoral dalam rangka persiapan Operasi Ketupat 2025 guna memastikan keamanan dan kelancaran perayaan Idulfitri 1446 Hijriah. Rapat yang digelar di Wirapratama Polres Wajo. Selasa (18/03/2025).

Sejumlah pejabat daerah turut hadir dalam rakor ini, di antaranya Kapolres Wajo AKBP Muhammad Rosid Ridho, Kesbangpol Kab. Wajo Drs. Soni Paisal, Kasdim Kodim 1406/Wajo Mayor Inf. Askar, Ketua MUI Kab. Wajo Dr. KH. Muhammad Yunus Pasanreseng Andi Padi, Kepala Kantor Kemenag Wajo KH. Muhammad Subhan, Kabag Ops Kompol Jasman Parudik, para Kapolsek dan para Kasi Polres Wajo.

Melalui Rakor ini, Kapolres Wajo AKBP Muhammad Rosid Ridho, memberikan arahan terkait pentingnya koordinasi dan kerjasama dalam pengamanan idul fitri 1446 H maupun pengendalian arus mudik serta mengenalkan kepada para tamu undangan call center 110 dengan tagline “Mudik aman keluarga nyaman”

“Tujuan utama Rakor ini adalah memperkuat sinergi antara kepolisian, TNI, dan Pemkab dalam mempersiapkan Operasi Ketupat 2025,” Kata AKBP Rosid.

AKBP Rosid, menambahkan pihak kepolisian dapat menerima masukan dari berbagai pemangku kepentingan terkait kondisi jalan, titik-titik rawan kemacetan, situasi parkir, serta lokasi wisata dan tempat ibadah, termasuk pengaturan pelaksanaan Sholat Idul Fitri.

Diharapkan, sinergi ini dapat memberikan masukan untuk mengantisipasi berbagai potensi permasalahan, sehingga saat pelaksanaan operasi nanti, evaluasi telah dilakukan sejak awal dan perbaikan yang diperlukan bisa diminimalkan.

“Harapannya, berbagai permasalahan yang berpotensi terjadi, terutama dalam hal kemacetan, dapat diantisipasi dan diurai secara efektif. Dengan demikian, kita dapat bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama libur nasional Idul Fitri di Kabupaten Wajo” tutup AKBP Rosid.

12 Views

Bugispos.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya